Selain Pria, Ini Manfaat Sunat Bagi Istri

Selama ini yang kita ketahui banyak hal tentang khitan atau sunat, selalu tertuju dengan pria. Baik dari segi hukum wajib bagi seorang pria muslim, manfaatnya, hingga perawatannya. Bagi pria yang sudah menikah, ada juga loh keuntungan sunat yang dirasakan oleh para pasangannya, melainkan istrinya.

klik banner konsultasi via wa

Apa saja sih manfaat yang dirasakan sang istri apabila sang suami sudah melakukan sunat? Berikut penjabaran singkat dari dr. Muhammad Zaiem, antara lain:

  • Menurunkan resiko Human Papilommavirus sebesar 28%

Human Papilommavirus sekumpulan grup virus yang menginfeksi manusia pada sel epitel di kulit dan membran mukosa (salah satunya adalah daerah kelamin), dan dapat menyebabkan keganasan.

  • Menurunkan resiko kanker seviks

Kanker Serviks adalah kanker yang muncul pada leher rahim wanita. Leher rahim sendiri berfungsi sebagai pintu masuk menuju rahim dari vagina. Semua wanita dari berbagai usia berisiko menderita kanker serviks. Tapi, penyakit ini cenderung memengaruhi wanita yang aktif secara seksual.

  • Menurunkan resiko vaginosis bakteri sebesar 40%

Vaginosis Bakteri adalah infeksi yang disebabkan oleh ketidakseimbangan bakteri pada vagina yang umum menimpa wanita usia subur. Tidak banyak yang diketahui mengenai penyebab BV selain pertumbuhan bakteri jahat yang berlebihan di vagina.

  • Membantu mencegah keputihan bagi wanita

Keputihan pada wanita adalah cairan yang putih dari organ intim terlalu banyak itu merupakan tanda dari keputihan yang tidak normal, sedangkan ciri ciri keputihan normal pada wanita adalah tidak mengeluarkan yang sangat banyak. Apabila mengeluarkan cairan yang banyak akan mengalami vagina gatal dan vagina yang bau tidak sedap.

  • Menurunkan resiko terjangkit trikomoniasis sebesar 48%

Trikomoniasis adalah penyakit menular seksual yang disebabkan oleh serangan protozoa parasit Trichomonas vaginalis. Trichomoniasis merupakan infeksi yang biasanya menyerang saluran genitourinari; uretra adalah tempat infeksi yang paling umum pada laki-laki, dan vagina adalah tempat infeksi yang paling umum pada wanita.

  • Meningkatkan kepuasan seksual bagi wanita

Dengan adanya informasi mengenai manfaat sunat bagi wanita, semoga informasi ini berguna bagi pria yang belum sunat untuk menyegerakan sunat demi kepentingan dan kesehatan diri sendiri serta pasangannya nanti.